TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 9:4

Konteks
9:4 Janganlah engkau berkata dalam hatimu, p  apabila TUHAN, Allahmu, telah mengusir mereka dari hadapanmu: Karena jasa-jasakulah TUHAN membawa aku masuk menduduki negeri ini; padahal karena kefasikan q  bangsa-bangsa r  itulah 1  TUHAN menghalau mereka dari hadapanmu.

Ulangan 15:9

Konteks
15:9 Hati-hatilah, supaya jangan timbul di dalam hatimu pikiran dursila, demikian: Sudah dekat tahun ketujuh, tahun penghapusan hutang, d  dan engkau menjadi kesal e  terhadap saudaramu yang miskin itu dan engkau tidak memberikan apa-apa kepadanya, maka ia berseru kepada TUHAN tentang engkau, dan hal itu menjadi dosa f  bagimu.

Ulangan 15:2

Konteks
15:2 Inilah cara penghapusan itu: setiap orang yang berpiutang harus menghapuskan apa yang dipinjamkannya kepada sesamanya; janganlah ia menagih dari sesamanya atau saudaranya, karena telah dimaklumkan penghapusan hutang demi TUHAN.

Kisah Para Rasul 5:26

Konteks
Rasul-rasul di hadapan Mahkamah Agama -- Nasihat Gamaliel
5:26 Maka pergilah kepala pengawal serta orang-orangnya ke Bait Allah, lalu mengambil kedua rasul itu, tetapi tidak dengan kekerasan, karena mereka takut, kalau-kalau orang banyak e  melempari mereka.

Yesaya 32:6

Konteks
32:6 Sebab orang bebal mengatakan kebebalan, n  dan hatinya merencanakan yang jahat, o  yaitu bermaksud murtad p  dan mengatakan yang menyesatkan q  tentang TUHAN, membiarkan kosong r  perut orang lapar dan orang haus kekurangan minuman.

Markus 7:21

Konteks
7:21 sebab dari dalam, dari hati orang, timbul segala pikiran jahat, percabulan, pencurian, pembunuhan,

Lukas 12:45

Konteks
12:45 Akan tetapi, jikalau hamba itu jahat dan berkata di dalam hatinya: Tuanku tidak datang-datang 2 , lalu ia mulai memukul hamba-hamba laki-laki dan hamba-hamba perempuan, dan makan minum dan mabuk,

Yohanes 13:2

Konteks
13:2 Mereka sedang makan bersama, dan Iblis telah membisikkan rencana dalam hati Yudas Iskariot, anak Simon, untuk mengkhianati Dia. b 

Kisah Para Rasul 5:3

Konteks
5:3 Tetapi Petrus berkata: "Ananias, mengapa hatimu y  dikuasai Iblis, z  sehingga engkau mendustai Roh Kudus 3  a  dan menahan sebagian dari hasil penjualan tanah itu? b 

Kisah Para Rasul 8:22

Konteks
8:22 Jadi bertobatlah n  dari kejahatanmu ini dan berdoalah kepada Tuhan, supaya Ia mengampuni niat hatimu ini;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:4]  1 Full Life : KEFASIKAN BANGSA-BANGSA ITULAH.

Nas : Ul 9:4

Bangsa-bangsa Kanaan dibinasakan oleh Allah karena kejahatan mereka yang keterlaluan; kebejatan moral mereka sudah demikian dahsyat dan meluas sehingga Allah memutuskan bahwa mereka harus dimusnahkan sama sekali seperti penyakit kanker yang ditakuti. Jadi, penaklukan oleh Israel dan pemusnahan bangsa-bangsa Kanaan merupakan hukuman mati pada tingkat nasional. Demikian pula, kejahatan tak terkendali terjadi di zaman Nuh (lih. Kej 6:1-7) dan akan menjadi ciri khas dunia pada akhir zaman (Mat 24:37-39; 2Tim 3:1-5; Wahy 9:20-21; 19:11-21).

[12:45]  2 Full Life : TUANKU TIDAK DATANG-DATANG.

Nas : Luk 12:45

Menyangkal bahwa Kristus dapat datang setiap saat untuk menghakimi murid yang lalai dan acuh tak acuh menghilangkan kekuatan dari nasihat Kristus untuk bertekun dalam iman mengingat kedatangan-Nya yang tak disangka-sangka itu (ayat Luk 12:35,37-38,40). Justru karena tidak ada kesempatan lagi untuk bertobat ketika Ia kembali, maka kedatangan-Nya begitu berbahaya bagi orang percaya yang murtad. Dengan kata lain, kedatangan Kristus itu seperti kematian; peristiwa itu sangat menentukan dan dapat terjadi kapan saja

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:44;

lihat cat. --> Mr 13:35;

lihat cat. --> 2Tes 2:11).

[atau ref. Mat 24:42,44; Mr 13:35; 2Tes 2:11]

[5:3]  3 Full Life : MENDUSTAI ROH KUDUS.

Nas : Kis 5:3

Supaya mendapat nama dan ketenaran, Ananias dan Safira berdusta kepada gereja tentang pemberian mereka. Allah memandang dusta ini sebagai pelanggaran berat terhadap Roh Kudus. Kematian mereka berdua dimaksudkan sebagai tanda dari sikap Allah terhadap hati yang suka menipu di antara mereka yang mengaku pernah lahir kembali dan dipenuhi dengan Roh. Perhatikan bahwa berdusta pada Roh Kudus itu sama dengan berdusta kepada Allah (ayat Kis 5:3,4;

lihat cat. --> Wahy 22:15; dan

[atau ref. Wahy 22:15]

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA